Pembentukan Pengurus Ranting (PR) Fatayat NU Rempoah Kecamatan Baturaden dilaksanakan di Masjid Jami' Barokah Nur Hidayah desa Rempoah, Rabu 9 Maret 2022 malam.
Hadir dalam acara tersebut pengurus Pimpinan Anak Cabang Fatayat NU Baturraden, Rois Syuriah NU ranting Rempoah dan ketua Muslimat ranting Rempoah serta perwakilan dari pengurus Ansor ranting Rempoah.
Dalam kesempatan itu ketua PAC Fatayat NU Baturraden Siti Nuril Hajar, bertindak sebagai pimpinan rapat pemilihan ketua ranting Fatayat NU Rempoah. Melalui mekanisme Voting Wiwit Cahyani terpilih sebagi ketua ranting Fatayat NU Rempoah.
$ads={1}
Usai memimpin rapat, Nuril merasa sangat bersyukur atas terbentuknya kembali kepengurusan ranting fatayat NU Rempoah.
Atas terbentuknya pengurus ranting Fatayat NU Rempoah, Nuril berharap semoga yang terpilih sebagai pengurus selalu semangat dan termotivasi untuk bersama-sama berkhidmat kepada fatayat NU, memberi dan menebar manfaat kepada masyarakah melalui organisasi Fatayat NU.
Lebih lanjut Nuril berharap, semoga Alloh SWT. selalu memberi pertolongan dan kekuatan lahir maupun batin kepada semua pengurus dan anggota Fatayat NU khususnya fatayat NU desa Rempoah.
"Sebagai ketua PAC saya sangat bersyukur dengan terbentuknya Fatayat NU ranting Rempoah" Ucap Nuril.
"harapan saya semoga Sahabat-sahabat selalu semangat dan termotivasi untuk memajukan Fatayat NU, mari bersama-sama berhidmat melalui Fatayat NU, semangat berhidmat menebar manfaat. Apalagi notabene Baturraden sangat melekat. semoga Allah senantiasa memberikan kekuatan lahir batin kepada kita semua". Tambahnya.
Sementara, Rois Syuriah NU Rempoah, Drs. Mundirin menyampaikan harapannya agar Fatayat NU Rempoah bisa bersinergi dengan Pengurus NU dan Muslimat sehingga bisa menambah kekuatan NU dalam banyak hal serta kegiatan NU yang semakin banyak dan bervariasi. mengambil peran untuk meningkatkan sumber daya warga khususnya kaum perempuan.
Kedepan menyusul IPNU dan IPPNU bisa terbentuk di desa Rempoah, Harap Mundirin.
"Bisa menambah kekuatan NU dan Muslimat, terutama dalam banyak hal kegiatan NU pasti butuh Fatayat, Ansor dan Banser. Kita dukung & support supaya kegiatan NU lebih berwarna". Kata Mundirin.
"Saya berharap nanti bisa terbentuk IPNU dan IPPNU"Harap Mundirin.
$ads={2}
Usai terpilih, Wiwit Cahyani berharap, dengan terbentuknya Fatayat NU Rempoah ibu-ibu muda dapat berkumpul dalam wadah organisasi fatayat untuk mengikuti pengajian, menambah ilmu keagamaan yang sesuai dengan landasan Ahlussunnah wal jama'ah An Nahdliyah.
"Harapan saya dengan terbentukanya Fatayat NU Rempoah semoga ibu- ibu muda kembali kumpul mengikuti pengajian sesuai ahli sunah wal jamaah tidak terpecah belah" Ucap Wiwit seusai terpilih sebagai ketua.
Lebih lanjut Wiwit berharap, penguatan kualitas SDM kader Fatayat dari aspek ekonomi melalui wirausaha nantinya akan dilakukan menyesuaikan dengan potensi lokal, baik potensi ibu-ibu maupun potensi alamnya.
" Fatayat sukses berwirausaha" Tambah Wiwit.
Secara terpisah, ketua Tanfidziyah NU Rempoah berharap, dengan terbentuknya Fatayat NU Rempoah tali silaturahim umat semakin erat, terutama kalangan nahdliyin semakin semangat istikomah berkhidmat di NU demi kemaslahatan umat dan semakin kuat dalam Menjaga persatuan dan kesatuan berbangsa.
Semakin eling dan waspada dengan kondisi sosial ekonomi Sekarang ini, di mana dengan kemajuan tehnologi banyak umat yang tetprovikasi dengan media media yang tidak bertanggung jawab menyebar konten-konten pemecah belah umat.
"semakin mempererat tali silaturahim umat terutama kalangan nahdliyin, istiqomah dalam berkhidmat di NU demi kemaslahatan umat dan semakin kuat dalam Menjaga persatuan dan kesatuan berbangsa" Kata Suryanto.
"Semakin eling lan waspada dengan kondisi sosial ekonomi Sekarang ini di mana dengan kemajuan tehnologi banyak umat yg tetprovokasi dengan media yang tidak bertanggung jawab menyebar konten-konten pemecah belah umat" Tambah suryanto.
lebih lanjut suryanto menyampaikan, Barokalloh atas terbentuk dan terpilihnya pengurus fatayat NU Rempoah ketua dan jajarannya, Semoga barokah penuh rohmat, manfaat dan akan benar benar bisa mewujudkan apa yg selama ini menjadi hajat tujuan Para kyai kyai pendiri NU.
Selalu konsisten dengan Aqidah ahlusunnah wal jamaah asy'afiiah asy'ariah annahdliyah.
$ads={2}
إرسال تعليق