MWC NU Baturraden Jadwalkan Musker Hari Sabtu Besok | SANUR media

MWC NU Baturraden Jadwalkan Musker Hari Sabtu Besok




Pengurus Majelis Wakil Cabang (MWC NU) Kecamatan Baturraden akan menggelar kegiatan Musyawarah Kerja (Musker) perdana pada hari Sabtu, 29 Januari 2022.


Forum Rapat tingkat MWC NU ini direncanakan akan dilaksanakan di Gedung MTs Al-Masruriyah Desa Kebumen Kecamatn Baturraden dan dijadwalkan akan dimulai pada pukul 09.00 WIB.


Ketua Tanfidziyah MWC NU Baturraden A. Syauqy, S.Ag. menjelaskan, peserta Musyawarah Kerja ini akan di ikuti oleng semua Jajaran Pengurus MWC NU Baturraden dan perwakilan dari Ranting NU se kecamatan Baturraden. Adapun perwakilan dari Ranting NU yaitu Pengurus Harian meliputi Rois Syuriah, Ketua dan Wakil Ketua Tanfidziyah, Sekretaris dan Bendahara serta Petugas Lapangan Koin NU Ranting.

"Peserta Raker adalah pengurus MWC NU, Pengurus Harian Ranting NU ditambah Petugas Lapang Koin NU" Ungkap A.Syauqy, S.Ag. Jumat (28/1/2022).


Musker MWC NU Baturraden akan di ikuti oleh sekitar 150 orang yang terdiri dari Pengurus MWC NU dan perwakilan dari 14 Ranting NU di wilayah Kecamatan Baturraden.

"Jadi tolah sekitar 150 orang peserta terdiri dari Pengurus MWC dan Perwakilan Ranting NU" lanjutnya.


Pada kesempatan ini Musker akan mengangkat tema utama yaitu masalah Kemandirian & Kesejahteraan Ummat, "Menguatkan Peran NU dalam Bidang Perekonomian, Untuk membangun Kemandirian dan Kesejahteraan Ummat".


Pembahasan penting dari Musker kali ini yaitu Program Kerja Kepengurusan MWC NU Baturraden yang di titik beratkan kepada Kemandirian dan kesejahteraan Ummat, seperti yang di ungkapkan Ketua Tanfidz MWC NU Baturraden  "Membahas program kerja yang di titik beratkan pada masalah Kemandirian dan kesejahteraan Ummat" ungkapnya.


Dijadwalkan akan hadir pada kesempatan itu Ketua Tanfidz PCNU Banyumas KH Sabar Munanto.



Thanks for reading : MWC NU Baturraden Jadwalkan Musker Hari Sabtu Besok Semoga bermanfaat
Baca Juga

Related Posts

Post a Comment

Previous Post Next Post